1000 Menit Perjalanan Dengan Motor: Berikut Perjalanan Maxim Terpanjang DI Indonesia Tahun 2023

1000 Menit Perjalanan Dengan Motor: Berikut Perjalanan Maxim Terpanjang DI Indonesia Tahun 2023

2023年9月7日
service

Layanan transportasi online semakin memikat banyak pengguna di seluruh Indonesia, destinasi yang dituju juga beragam dan dapat dipesan sesuai dengan kebutuhan, mulai dari perjalanan menuju sekolah, kantor, pusat perbelanjaan, dan masih banyak lagi. Setiap harinya, puluhan hingga ratusan kilometer perjalanan ditempuh oleh pengguna jasa ini untuk mencapai destinasi mereka.

Maxim sebagai salah satu penyedia layanan transportasi daring terbesar di Indonesia telah merangkum perjalanan-perjalanan terjauh yang telah ditempuh oleh mitra pengemudi yang menjalankan layanan Maxim Bike di seluruh Indonesia.

Perjalanan terpanjang dengan Maxim Bike di Indonesia ditempuh dengan jarak 650 km dimulai dari Samarinda, Kalimantan Timur menuju Banjarbaru, Kalimantan Selatan. Perjalanan ini memakan durasi selama 16 jam dan melewati 2 provinsi. Perjalanan terpanjang kedua yang ditempuh oleh pengemudi Maxim Bike adalah dari Tangerang, Banten menuju Surakarta, Jawa Tengah pada bulan Maret 2023 dengan jarak 560 km dan waktu tempuh 14 jam.

Sedangkan di posisi ke tiga, rute perjalanan sepanjang 548 km ditempuh dengan durasi 14 jam menggunakan layanan Maxim Bike pada bulan Maret 2023 dengan rute Palembang, Sumatera Selatan menuju Jakarta. “Perjalanan ini merupakan pengalaman pertama saya selama menjadi mitra pengemudi, selama perjalanan kami berhenti di beberapa titik lokasi untuk beristirahat sejenak sebelum melanjutkan perjalanan.” ujar salah satu mitra pengemudi Maxim yang melakukan perjalanan panjang tersebut.

“Untuk menempuh jarak sejauh itu pastinya kami membutuhkan istirahat yang cukup. Hal ini kami lakukan agar perjalanan dapat ditempuh dengan aman dan nyaman.” tutupnya.

Jarak perjalanan yang panjang ini adalah bentuk dari dedikasi Maxim terhadap layanan yang diberikan kepada penggunanya. Maxim optimis akan terus memberikan pelayanan terbaik yang optimal dalam mempermudah mobilisasi masyarakat di Indonesia